5 Cara Mengecek Kiriman Uang dari Luar Negeri ke Indonesia

Anjar Turyanto

cara mengecek kiriman uang dari luar negeri

Cara Mengecek Kiriman Uang dari Luar Negeri – Pada era teknologi seperti saat ini proses pengiriman uang sangatlah mudah dilakukan oleh semua orang. Memang masyarakat Indonesia sangat banyak yang bekerja di luar negeri karena mendapatkan penghasilan uang lebih besar.

Oleh karena itu, ketika bekerja di luar negeri pastinya keluarga atau orang tua yang ditinggalkan akan membutuhkan uang. Sebagai anak yang berbakti kepada orang tua, setiap bulan harus memberikan kiriman uang untuk membeli kebutuhan sehari-hari. Pada jaman sekarang, melakukan kiriman uang dari luar negeri sangatlah mudah dilakukan.

Namun, sebagai penerima perlu tahu bagaimana cara mengecek kiriman uang dari luar negeri agar dipastikan terkirim dan aman. Berdasarkan informasi secara resmi bahwa banyak penipuan pengiriman uang dari luar negeri dengan memberikan bukti transfer palsu. Selain itu, dipastikan sebagai pengirim harus memberikan tanda bukti transfer kiriman uang yang asli.

Sehingga nantinya penerima bisa mengecek uang tersebut dengan mendatangi cabang kantor atau layanan online seperti M Banking dan sebagainya. Jika ada dari kalian belum tahu cara mengecek uang dari luar negeri bisa ikuti pembahasan di bawah ini.

Apakah Bisa Kirim Uang ke Luar Negeri?

jenis bank bisa kirim uang luar negeri

Seperti yang sudah dijelaskan pada pembahasan di atas bahwa kemajuan teknologi membuat masyarakat Indonesia lebih mudah mengirimkan uang dari luar negeri. Akan tetapi, jika ingin mengirimkan uang dari luar negeri harus mempunyai akun atau mendaftar sebagai nasabah bank tertentu.

Pada dasarnya ada beberapa jenis bank contohnya transfer BCA yang bisa mengirimkan uang dari luar negeri dan bisa dilakukan secara online sehingga tidak harus mendatangi cabang kantor. Sebelum tahu cara mengecek kiriman uang dari luar negeri, bisa lihat jenis bank bisa mengirimkan uang dari luar negeri dibawah ini:

  • Wise
  • Western Union
  • PayPal
  • Topremit
  • Flip
  • Transfez
  • Aplikasi Livin Mandiri

Setiap jenis bank diatas bisa melakukan kiriman uang dari luar negeri, akan tetapi mempunyai keunggulan serta kekurangan dari nilai kurs, kecepatan transfer dan biaya admin. Namun, nilai kurs akan mengikuti dari mata uang dari negara masing-masing untuk menjadi mata uang Indonesia.

Cara Mengecek Kiriman Uang dari Luar Negeri

Sudah diketahui bahwa mengirimkan uang dari luar negeri bisa dilakukan menggunakan beberapa jenis bank. Sebagai masyarakat Indonesia yang tinggal di luar negeri alangkah baiknya gunakan bank Mandiri, karena menggunakan aplikasi Livin Mandiri bisa transfer uang dari luar negeri dengan mudah.

Apabila pihak pengirim telah memberikan konfirmasi bahwa uang sudah dikirimkan, maka tugas penerima harus tahu cara mengecek kiriman uang dari luar negeri telah terkirim atau belum. Hal tersebut bertujuan agar terhindar dari penipuan atau kesalahan dalam mengirim. Apabila belum tahu cara mengecek kiriman uang dari luar negeri bisa ikuti investasiin pada penjelasan berikut ini:

1. Mengecek dari Mutasi Rekening M Banking

Cara mengecek kiriman uang dari luar negeri pertama yaitu menggunakan fitur M Banking dan Internet dalam bentuk aplikasi atau website. Ketika dipastikan pengirim uang telah konfirmasi bahwa uang sudah terkirim, langsung saja mengecek menggunakan aplikasi M Banking apakah saldo bertambah atau tidak. Untuk lebih pastinya bisa cek fitur mutasi rekening yang tersedia.

2. Mengecek dari Perbankan SMS

Apabila tidak memiliki aplikasi atau akun M Banking yang terdaftar, maka bisa memanfaatkan fitur perbankan SMS. Pada penggunaan mengecek kiriman uang dari luar negeri melalui fitur perbankan SMS bisa melihat saldo serta mutasi rekening. Akan tetapi, sebagai nasabah harus tahu kode SMS sesuai jenis banknya. Pada dasarnya kode SMS setiap bank berbeda-beda.

3. Mengecek dari Mesin ATM

Cara mengecek kiriman uang dari luar negeri bisa dilakukan dengan menggunakan mesin ATM terdekat. Seperti biasa penggunaan mesin ATM bisa dilakukan melihat saldo, mutasi rekening bahkan transfer. Dalam melihat mutasi dipastikan bahwa ada perubahan saldo serta waktu transaksi masuk pada periode waktu terkirimnya uang.

4. Mendatangi Kantor Cabang

Salah satu paling ampuh yaitu mendatangi kantor cabang bank terdekat, sebelum mendatanginya harus membawa kartu identitas seperti KTP, buku tabungan serta bukti transfer asli. Nantinya, pihak customer service akan mengecek kiriman uang dari luar negeri telah masuk atau belum secara akurat.

5. Mengecek dari Layanan Telepon Bank

Jika tidak mempunyai waktu mendatang kantor cabang terdekat, bahwa sebagian besar bank telah menyediakan jalur telepon untuk melayani nasabahnya. Apabila ingin menggunakan cara ini silahkan ketahui nomor telepon sesuai bank kiriman uang luar negeri. Ketika ingin menghubungi telepon bank silahkan langsung menjelaskan maksud dan tujuan bahwa ingin cek kiriman uang dari luar negeri dengan memberikan nomor rekening pengirim serta nomor rekening penerima.

Contoh Bukti Transfer Uang dari Luar Negeri

bukti transfer kiriman dari luar negeri

Setelah mengetahui cara mengecek kiriman uang dari luar negeri, sebagai penerima harus tahu contoh bukti kiriman agar tidak terkena penipuan. Pada dasarnya, bukti transfer atau kiriman uang akan terlihat logo dari bank pengirim dan waktu kirim secara real time. Untuk mengetahui contoh bukti transfer uang dari luar negeri yang palsu bisa lihat dibawah ini:

  • Tata letak tulisan tidak rapi
  • Nomor rekening pengirim tidak lengkap
  • Font pada bukti transfer tidak jelas
  • Tidak ada logo jenis bank pengirim

Ketahui juga bahwa menerima uang yang dikirim dari luar negeri contohnya Amerikat Serikat membutuhkan waktu sekitar 4-5 hari bekerja. Akan tetapi perbedaan waktu bisa membuat waktu lama atau cepatnya pengiriman uang.

Kesimpulan

Sekian pembahasan dari kami mengenai Cara Mengecek Kiriman Uang dari Luar Negeri dari beberapa bank Indonesia. Adanya informasi di atas dapat bermanfaat untuk masyarakat Indonesia telah menerima kiriman uang dari luar negeri dan ingin konfirmasi bahwa sudah masuk.

Sumber Gambar: Admin Investasiin, Nonanomad.com

Bagikan:

Avatar for Anjar Turyanto

Anjar Turyanto

Penulis berpengalaman dengan 4 tahun fokus pada artikel investasi dan keuangan. Lulus dari Universitas Brawijaya dengan latar belakang jurusan yang Ekonomi. Siap menyajikan tips investasi yang informatif dan terpercaya.